Dinas Kominfo Bojonegoro memfasilitasi pertemuan terkait pembinaan KIM berbasis IT untuk disinergikan dengan Tim Penggerak PKK Kabupaten Bojonegoro, Dinkominfo, Disnakertransos sekaligus pembahasan LCCK KIM berbasis IT Tahun 2016, padatanggal 26 Januari 2016 di Aula Dinas Kominfo yang dihadiri oleh pengurus Tim Penggerak PKK, RTIK, UPTD Malowopati, Disnakertransos, BPMPD serta beberapa staf dari Dinas Kominfo

Kepala Dinas Kominfo, Kusnandaka menyampaikan bahwa dalam rangka mendampingi, membantu, dan memperlancar serta mempermudah pengisian data dari desa yang dalam hal ini data dasawisma atau kepanjangan kaki PKK Desa, Dinas Kominfo akan menyiapkan personel-personel untuk mendampingi dalam mengakses data dari dasawisma Desa/ Kelurahan sehingga harapan untuk memperoleh data langsung dari desa bisa dilakukan secara cepat, tepat dan online untuk bisa dimanfaatkan semua SKPD  yang ada di Kabupaten Bojonegoro maupun pihak luar yang ingin memperoleh data potensi yang ada di masing-masing wilayah.

Dalam rangka pembinaan KIM berbasis IT sinergitas dengan PKK Desa dan Karang Taruna, maka dalam pertemuan tersebut disampaikan target, strategi, teknis pendampingan, kendala/solusi serta output yang akan dicapai sebagaimana berikut :

A. Target

     1. PKK Se Kabupaten Bojonegoro masing-masing 2 (dua) orang

- Terampil sebagai penyuluh program masyarakat

- Mengerti dasar teknologi informasi untuk update data dasa wisma (Revolusi Data)

- Mengerti dan dapat up-date berita sesuai dasar-dasar jurnalistik

     2. DINKOMINFO

         - KIM berbasis IT dengan anggota unsur TP-PKK Desa dan sinergi antar stakeholder

     3. DISNAKERTRANSOS

         - Pengembangan Kegiatan Karang Taruna

B. Strategi

  1. Pembinaan pendampingan di 28 Kecamatan diikuti masing-masing Desa 3 orang terdiri 2 orang anggota PKK dan 1 orang Perangkat Desa / Karang Taruna
  2. Tugas Pendampingan menjadi narasumber dengan kemampuan komunikasi publik dan dasar jurnalistik berita dan foto serta Pendampingan Teknis Kompetensi IT, pembuatan blog, aktivasi dan update blog dilaksanakan 6 orang dari RTIK, Blogger dan DINKOMINFO

C. Teknis Pendampingan

  1. Pelaksanaan Pendampingan dibagi dalam 2 Tim terdiri dari unsur : TP. PKK Kab. , Dinkominfo,  Dinakertransos, Bappeda, BPMPD
  2. Waktu pelakss tuiap Kec. 2 (dua) hari, Hari Pertama materi pemahaman dasar dan Hari Kedua pendampingan praktek penyuluhan dan IT
  3. Pendampingan di 28 Kecamatan diikuti oleh desa yang belum ada KIM dengan calon KIM masing-masing Desa 3 orang terdiri 2 orang anggota TP-PKK Desa dan 1 orang Perangkat Desa / Karang Taruna;  desa yang sudah ada KIM diikuti anggota KIM 3 orang dan 2 orang anggota TP-PKK Desa ; serta pengurus/ Anggota TP-PKK Kecamatan
  4. Materi pendampingan adalah komunikasi publik dengan narasumber dari Dinkominfo dan TP-PKK Kabupaten; Aplikasi  data narasumber Bappeda, BPMPD, TP-PKK Kabupaten; Dasar Jurnalis, berita dan foto dengan narasumber dari Dinkominfo; Pendampingan Teknis Kompetensi IT, pembuatan blog, aktivasi dan update blog yang dilaksanakan oleh 6 orang dari RTIK, Blogger dan Dinkomifo
  5. Penanggungjawab kelengkapan pelaksanaan adalah TP-PKK Kec. dan TP-PKK Desa, dikoordinir oleh TP-PKK Kabupaten

D. Teknis babak penyisihan LCCK KIM

  1. Perumusan Teknik Penilaian oleh Dinkominfo bersama TP-PKK Kabupaten
  2. Pelaksanaan Lomba Babak Penyisihan dengan teknis Lomba dibagi 5 wilker/zona diikuti juara terbaik Kecamatan yang ditentukan oleh Ketua Tim TP-PKK Kecamatan mewakili Kecamatan
  3. Bentuk lomba adalah Lomba Cerdik Cermat Komunikatif
  4. Materi lomba meliputi penilaian aktivasi blog, tanya jawab, penulisan blog, peragaan penyuluhan
  5. Tim Juri dari Dinkominfo dan TP-PKK Kabupaten
  6. Penanggungjawab Kegiatan DINKOMIFO bersam TP-PKK Kabupaten
  7. Masing-masing wilker di tentukan juara 1,2,3 harapan 1 dan 2 memperoleh hadiah dari DINKOMINFO (uang pembinaan) juara 1 mengikuti Grand Final
  8. Grand Final : bentuk lomba serupa dengan babak penyisihan diikuti 5 peserta dari juara 1 masing-masing wilker dalam babak penyisihan

E. Output Kegiatan

  1. Terbentuknya blog KIM berbasis IT  Sinergitas PKK dsan Karang Taruna
  2. Update data PKK di blog KIM.
  3. Embrio webdes
  4. Update data GDSC
  5. Update  aplikasi SIMDES
  6. Update aplikasi data Posyandu
  7. Update keterbukaan informasi desa (DINKOMINFO)

Dalam kesempatan itu juga Kadin Kominfo Kusnandaka menyampaikan agar di masa yang akan datang PKK Desa untuk dilibatkan dalam pembangunan Desa antara lain melalui LCCK KIM dan harapannya dengan mengikuti lomba ini, wawasan PKK Desa akan terhadap IT akan bertambah luas. (Nuty/Dinkominfo)


By Admin
Dibuat tanggal 27-01-2016
771 Dilihat
Bagaimana Tanggapan Anda?
Sangat Puas
75 %
Puas
6 %
Cukup Puas
6 %
Tidak Puas
13 %