Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Bojonegoro, Kusnandaka Tjatur P, menghadiri Rapat Kerja Kedeputian Teknologi lnformasi, Energi dan Material Tahun 2016 yang bertempat di Gedung IT Center, BP Batam, Batam Center pada Senin-Selasa (7-8 Maret 2016).

       Rapat kerja tersebut mengambil tema “Dengan organisasi baru kita tingkatkan inovasi dan layanan teknologi”. Raker yang berlangsung selama dua hari tersebut, pada hari pertama dibuka oleh Dir. PTIK - Dr. lr. Michael A. Purwoadi, DEA dan meliputi beberapa agenda antara lain penandatanganan PKS terkait :

  1. Kegiatan Perancangan e-Data, antara Bidang Litbang dan Analisa Statistik BAPPEDA Pemerintah Kota Singkawang dengan Balai Jaringan Informasi dan Komunikasi
  2. Kegiatan Pembangunan Control Room, antara Bagian Pengolah Data Elektronik Pemerintah Kota Singkawang dengan Balai Jaringan lnformasi dan Komunikasi
  3. Kegiatan Pemanfaatan Layanan Data Centre Badan Pengusahaan Kawasan Perdagangan Bebas dan Pelabuhan Bebas Batam sebagai Pusat Pemulihan Data/Disaster Recovery Center, antara Pusat Pengelolaan Data dan Sistem lnformasi Badan Pengusahaan Kawasan Perdagangan Bebas dan Pelabuhan Bebas Batam dengan Balai Jaringan lnformasi dan Komunikasi
  4. Layanan Akses lnternet, antara Kepala Dinas Komunikasi dan lnformatika Pemerintah Kabupaten Bojonegoro dengan Balai Jaringan lnformasi dan Komunikasi

       Selain penandatanganan PKS, pada Raker tersebut juga dilaksanakan sidang pararel dimana sidang Pokja I membahas Renstra dan Refocusing yang dipimpin oleh Dr. lr. Andhika Prastawa, MSEE, sedangkan sidang Pokja II membahas SAKIP dan RB, dipimpin oleh Dr. Asep Riswoko, B.Eng, M.Eng.

       Pada kesempatan sharing terkait pandangan penguatan e-Gov dari Bojonegoro untuk Indonesia pada hari pertama di mimbar, Kepala Dinas Kominfo Kabupaten Bojonegoro, Kusnandaka Tjatur P, menyampaikan beberapa hal bahwa selain kerjasama terkait layanan akses internet Balai IPTEKnet BPPT, Dinas Komunikasi dan Informatika juga bekerja sama dalam pengembangan Aplikasi SIMTAPAT (Sistem Informasi Tanam dan Panen Tepat) pada tahun 2015 lalu, dimana pada tahun ini aplikasi dimaksud akan diimplememtasikan di Kabupaten Bojonegoro.

       Selanjutnya pada hari kedua, Kepala BPPT memberikan arah terkait rencana kerja Balai Jaringan Informasi dan Komunikasi Tahun 2016. Pada sesi berikutnya adalah paparan dari mitra BPPT diantaranya :

  1. Direktur Jenderal Kependudukan dan Catatan Sipil Kementerian Dalam Negeri
  2. Kepala Pusat Pengelolaan Data dan Sistem Informasi Badan Pengusahaan Kawasan Perdagangan Bebas dan Pelabuhan Bebas Batam
  3. Kepala BAPPEDA Pemerintah Kota Singkawang
  4. Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Bojonegoro

       Terkait implementasi e-gov di BP Batam disampaikan oleh narasumber bahwa di BP Batam terdapat dua pengelompokan e-gov yaitu Pemerintahan dan Pengusahaan. Kategori pemerintahan meliputi e-Administrasi (FBMS, Portal Groupware, SIMPEL (Lahan), E-Facility, E-Land Mgt) dan e-Publik (Batam Single Window, SIKMB, Website, Webmail, Homepage, Web GIS, E-Kiosk, dan E-Fatwa). Selanjutnya untuk kategori Pengusahaan meliputi e-Bisnis (Sistem Aplikasi Pelabuhan, Sistem Aplikasi Rumah Sakit, Sistem Informasi Bandara) serta IT Center (Data Centre,Disaster Recovery Centre, Cloud Computing, Hosting, Server Colocation, Mirroring, IT Solution).

       Narasumber juga menjelaskan terkait backbone dan jaringan redundant yang dimiliki BP Batam, bahwa Jaringan fiber optic sepanjang 105km melintasi seluruh Unit Kerja BP Batam, Instansi Pemerintah, dan Kawasan Industri, dilengkapi dengan jaringan telepon fixed line dan VOIP, terhubung dengan jaringan fiber optic Telkom Indonesia berkapasitas 40 Gbps, serta terhubung dengan jaringan fiber optic Palapa Ring. (Nuty/Dinkominfo)


By Admin
Dibuat tanggal 09-03-2016
616 Dilihat
Bagaimana Tanggapan Anda?
Sangat Puas
74 %
Puas
11 %
Cukup Puas
5 %
Tidak Puas
11 %