Kemiskinan masih menjadi persoalan serius di Kabupaten Bojonegoro. Pada tahun 2024, tingkat kemiskinan di daerah tersebut tercatat sebesar 11,69%, dengan sekitar 54.066 Kartu Keluarga (KK) masuk dalam kategori keluarga miskin, dan 9.400 KK tergolong miskin ekstrem. Angka ini mencerminkan kesenjangan kesejahteraan yang perlu segera ditangani. 

Menyadari tantangan ini, Bupati Bojonegoro Setyo Wahono dan Wakil Bupati Nurul Azizah berupaya untuk mengatasinya melalui program pemberdayaan ekonomi keluarga.

Salah satu inisiatif terbaru yang diluncurkan adalah program penyediaan bibit tanaman sayuran yang akan dibagikan kepada keluarga prasejahtera. Melalui program ini, Pemkab Bojonegoro mendorong masyarakat untuk memanfaatkan lahan pekarangan rumah mereka untuk menanam berbagai jenis sayuran, sehingga meningkatkan ketahanan pangan sekaligus membuka peluang tambahan pendapatan. Lebih dari itu, inisiatif ini mendorong pola konsumsi yang lebih sehat dengan menyediakan sayuran segar dan bergizi dari hasil budidaya sendiri.

Beberapa desa percontohan yang telah menerima kebermanfaatan program ini di antaranya adalah Desa Nganti, Desa Jatimulyo, Desa Bakalan, Desa Dolokgede, Desa Dukoh Kidul, Desa Pelem, Desa Tulungagung, dan Desa Sidomulyo. 

"Alhamdulillah, sejauh ini kita sudah mendistribusikan 9.450 bibit tanaman sayuran di 8 desa. Secara bertahap, kita akan terus memperluas jangkauan penerima manfaat program ini," ujar Bupati Bojonegoro, Setyo Wahono. 

Selain memperbesar jangkauan penerima manfaat program, ke depannya Pemkab Bojonegoro juga akan melakukan pemantauan secara berkala untuk memastikan efektivitas dan keberlanjutan program ini, sekaligus mengevaluasi hasil yang telah dicapai. 

"Melalui ikhtiar ini, kita berharap keluarga prasejahtera dapat mengoptimalkan pekarangannya menjadi lebih produktif dan berdaya ekonomi," tambah Bupati Wahono. 

Program pemberdayaan ekonomi berbasis pertanian ini diharapkan dapat mendorong peningkatan kesejahteraan masyarakat Bojonegoro yang makmur dan membanggakan.[*/ans]

 


By Admin
Dibuat tanggal 12-03-2025
5 Dilihat
Bagaimana Tanggapan Anda?
Sangat Puas
74 %
Puas
11 %
Cukup Puas
5 %
Tidak Puas
11 %