Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo), Kusnandaka Tjatur P pimpin rapat evaluasi staf dan memberikan arahan pembagian tugas bagi staf Dinas Kominfo selama libur cuti bersama Idul Fitri (1 – 10 Juli 2016) serta perencanaan kegiatan setelah cuti bersama Idul Fitri, kamis 30 Juni 2016 di aula Dinas Kominfo. Pada kesempatan pertama Kadin Kominfo mengingatkan kembali pemakaian seragam batik jonegoroan untuk hari kamis, sedangkan untuk batik nasional hanya untuk hari rabu. Selanjutnya Kusnandaka Tjatur P menyampaikan bahwa sampai saat sekarang merasakan bahwa tingkat kehadiran dan tingkat kinerja staf Dinas Kominfo masih belum fokus di dalam pekerjaan. Bahwa apa yang akan dilakukan untuk hari ini atau berikutnya, masih banyak staf yang belum memiliki gambaran atas apa yang akan dan seharusnya dikerjakan sesuai dengan tugas masing-masing.
Hasil evaluasi Kepala Dinas bahwa dari 42 PNS dan 21 tenaga kontrak pada Dinas Kominfo, selama beberapa bulan ini, sesuai ketentuan jam kerja datang paling lambat pukul 07.00 WIB dan pulang paling awal 15.00 WIB tingkat kepatuhan untuk hadir tepat waktu masih kurang baik, banyak yang masih datang diatas jam 07.30 WIB. Kusnandaka mengingatkan kepada semua staf untuk kembali pada niat masing-masing tentang tujuan mereka bekerja, jangan sampai keberadaan sebagai PNS tidak mempunyai makna apapun. Seharusnya setiap PNS tahu dan paham pekerjaan dan target kerja masing-masing, harus sadar bahwa PNS dibayar oleh pemerintah untuk bekerja sesuai tugas masing-masing dan harus memenuhi target. Dengan kekuatan personil sebanyak 42 PNS seharusnya semua pekerjaan dapat diselesaikan tepat waktu. Kusnandaka sangat berharap agar semua staf Dinas Kominfo setelah menjalani ibadah Ramadhan selama 1 bulan ini dapat berubah, meningkatkan disiplin dan kinerja. Kusnandaka Tjatur P, menekankan “Innamal a’malu binniyat”, agar semua staf menyadari niatnya, kembali pada niatnya untuk apa bekerja tanpa harus selalu diingatkan berkali-kali.
Kusnandaka Tjatur P, juga mengingatkan kepada semua staf bahwa sebagai PNS yang ditugaskan di bidang komunikasi dan informasi seharusnya cepat tanggap dan aktif mengikuti, terutama semua kegiatan besar yang diselenggarakan oleh Pemkab Bojonegoro, seperti penerimaan tamu penting di Pemkab Bojonegoro, yang seharusnya selalu cepat dipublikasikan di website bojonegorokab.go.id.
Kusnandaka kembali mengingatkan tugas-tugas rutin masing-masing bidang, seperti pada bidang Diseminasi diantaranya penyediaan baliho yang sampai saat ini telah ada 41 baliho untuk 6 kegiatan, identifikasi hasil dialog publik, dan lain-lain agar dikembangkan dan digali agar tepat waktu. Kemudian pada Bidang Data dan Informasi diingatkan agar berita dan data di website selalu update dengan cepat. Pada Bidang Jaringan Komunikasi diingatkan agar permohonan informasi melalui PPID secepat mungkin ditanggapi dan ditangani untuk mengurangi kemungkinan gugatan. Terakhir pada Bidang Pengembangan Teknologi Informasi diingatkan bahwa core utamanya adalah mengembangkan mekanisme bagaimana seluruh mekanisme kerja yang ada di kabupaten Bojonegoro bisa secara mudah dan cepat dialurkan dengan IT dan ditekankan untuk perencanaan pengembangan ke depan.
Selanjutnya Kusnandaka menanyakan kepada masing-masing KPA terkait kesiapan data dukung untuk upload data dukung capaian target pada aplikasi Sistem Pemantauan (Sispan, dulu Sismon). Kusnandaka Tjatur P menekankan agar sebelum evaluasi kinerja di rumah dinas Bupati hari Jum’at, data dukung sudah diupload di aplikasi Sispan (Sismon). Kemudian Kusnandaka juga menekankan terkait tingkat kehadiran PNS pada Dinas Kominfo selalu melakukan absen melalui alat fingerprint.
Berikutnya Kusnandaka Tjatur P menyampaikan bahwa pada bulan Juli setelah Idul Fitri akan menerapkan pelaporan rutin pelaksanaan pekerjaan staf yang harus dilaporkan setiap hari jum’at, semacam buku harian kerja PNS. Laporan sederhana tentang pekerjaan yang telah dilakukan setiap hari selama 1 minggu sekaligus perencanaan kegiatan pada minggu berikutnya serta target yang akan dicapai. Dengan mekanisme semacam ini Kepala Dinas Kominfo dapat melihat kesulitan masing-masing PNS dan men-share-kan beban tugas agar tidak menumpuk pada seseorang. Sekaligus dengan mekanisme ini Kepala Dinas Kominfo dapat membantu staf dalam penyusunan SKP.
Akhirnya Kusnandaka Tjatur P, memerintahkan kepada jajaran staf Dinas Kominfo bahwa selama libur Idul Fitri, sesuai bidang tugas masing-masing agar tetap melakukan aktifitas terutama peliputan dan pemberitaan. UPTD Malowopati sebelumnya juga telah diperintahkan untuk memantau titik-titik rawan, titik-titik mudik, titik-titik tempat wisata, penjadwalan tentang penyampaian on the spot, bentuk-bentuk pandangan mata kepada para pendengar Radio Malowopati. Terkait mekanisme pemberitaan online, Kusnandaka Tjatur P menyampaikan bahwa bahan-bahan pemberitaan dapat dishare melalui jejaring media sosial untuk dipakai bersama dan dipublikasikan di masing-masing website. Sekaligus ditekankan agar semua pemberitaan juga dishare melalui media sosial twitter, facebook, instagram supaya terbaca oleh para pihak. (Nuty/Dinkominfo)
![]() |
![]() |
![]() |
![]() |
Sangat Puas
74 % |
Puas
11 % |
Cukup Puas
5 % |
Tidak Puas
11 % |