Music Parking, sebagai salah satu media membangun pilar Smart Society di Bojonegoro edisi Minggu (17/11/2019) yang digelar Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) dalam Car Free Day (CFD) di area jalan P. Mas Tumapel No. 1 nampak semakin menyemarakkan dan membawa warna tersendiri. Melalui stand yang dipasang oleh Dinas Kominfo, masyarakat mendapatkan kesempatan untuk menyampaikan aspirasi maupun aduan secara langsung karena acara tersebut juga disiarkan langsung Radio Malowopati FM.

Berbagai aspirasi dan aduan masyarakat yang disampaikan melalui CFD akan menjadi salah satu bahan rujukan untuk menentukan tema/isu yang akan dibahas dengan mendatangkan narasumber di acara Cakrawala Pagi Radio Malowopati FM. Dalam kesempatan itu, Kepala Dinas Kominfo, Kusnandaka Tjatur P nampak dengan ceria menyumbangkan suara merdunya untuk menghibur warga masyarakat sekaligus menyampaikan beberapa informasi terkait saluran pengaduan dan aspirasi yang disediakan oleh Dinas Kominfo, sehingga pengunjung lebih tertarik untuk memperhatikan semua yang diinformasikan melalui stand Dinas Kominfo.

Kepala Dinas Perhubungan Adie Witjaksono juga berkesempatan menyampaikan berbagai peraturan yang harus dipatuhi oleh penjual/pedagang yang beraktifitas selama jalannya CFD, agar dalam berjualan lebih menepi sehingga tidak mengurangi area pengunjung yang berolah raga. Selain itu Adie juga menginformasikan terkait program parkir di berbagai ruas jalan utama di Bojonegoro.

Sementara itu pada acara CFD, Dinas Kesehatan (Dinkes) juga menggelar kegiatan Jalan Sehat dan Senam Bersama, makan kudapan buah, cek kesehatan gratis dan penyuluhan bahaya narkoba yang mana hal itu digelar dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN). Masyarakat yang berolahraga dapat menikmati kudapan buah dan cek tekanan darah, cek gula darah, dan cek kolesterol secara gratis di stand yang disediakan Dinkes. Suharto, Kabid Sumberdaya Kesehatan Dinkes dalam kesempatan itu juga memberikan penyuluhan tentang bahaya narkoba. Pihaknya secara gamblang menjelaskan semua efek negatif narkoba baik dari sisi kesehatan, psikologis dan sosial. (Nuty/Dinkominfo)


By Admin
Dibuat tanggal 19-11-2019
228 Dilihat
Bagaimana Tanggapan Anda?
Sangat Puas
75 %
Puas
6 %
Cukup Puas
6 %
Tidak Puas
13 %