Predikat terbaik tingkat nasional kembali diraih oleh Pemerintah Kabupaten Bojonegoro. Kali ini, pada acara “Sinergi Aplikasi Informasi dan Komunikasi Publik (SAIK) Tahun 2017” yang secara resmi telah dibuka oleh MenPAN RB Asman Abnur pada 22 Nopember 2017 lalu, Bojonegoro meraih Predikat Terbaik Pertama Kategori “Pelayanan Informasi Melalui Internet (Website) Provinsi/Kabupaten/Kota” yang diterima dalam acara Malam Anugerah Media Humas (AHM) 2017, Kamis malam 23 Nopember 2017.
Penyelenggaraan AHM tahun 2017 ini adalah gelaran yang ke-12 sejak diadakan tahun 2006, khusus untuk kategori Penghargaan “Pelayanan Informasi Melalui Internet (Website)”, ini merupakan penghargaan yang paling bergengsi, Bojonegoro menyisihkan kurang lebih 114 peserta Kota/Kabupaten/Provinsi se-Indonesia. Selain kategori ini juga dilombakan beberapa kategori antara lain Festival Pertunjukan Rakyat, Stan Pameran, Penerbitan Media Internal, Media Sosial, dan Siaran Pers.
R. Niken Widastuti selaku Dirjen Informasi dan Komunikasi Publik Kementerian Kominfo dalam sambutannya menyampaikan bahwa melalui acara ini diharapkan peran Humas dapat lebih memberikan kontribusi dalam peningkatan pelayanan informasi kepada masyarakat secara kompetitif sehingga informasi tersebut dapat diterima oleh masyarakat dengan baik.
Sebelumnya pada pembukaan SAIK 22 Nopember 2017, dalam sambutannya Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PAN RB) Asman Abnur menyampaikan "Masyarakat akan lebih menyukai informasi yang berkembang di media sosial atau media digital lainnya yang terkadang tidak jelas sumber dan konteksnya dibanding dengan informasi yang disampaikan oleh Humas Pemerintah." Oleh Karena itu, Humas Pemerintah tidak bisa lagi berada di zona nyaman, tetapi harus segera bertransformasi ke zona kompetitif. Humas Pemerintah juga tidak bisa lagi terpaku kaku dalam budaya manual, tetapi harus segera bertransformasi ke budaya digital.
"Humas Pemerintah tidak bisa lagi mengelola komunikasi publik dengan cara-cara biasa, tetapi harus semakin kreatif dan inovatif," tegas Asman Abnur. Ditambahkan, Humas Pemerintah tidak bisa lagi berpuas diri dengan capaian kinerja saat ini, tetapi harus terus memacu diri untuk meningkatkan kapasitas dan kompentensi seiring dengan tuntutan dan perkembangan zaman. Sebagaimana arahan Bapak Presiden, lanjut Menteri, Humas Pemerintah diharapkan mampu mengkomunikasikan dan mendiseminasikan secara efektif berbagai keberhasilan dan capaian kinerja pemerintah. "Humas Pemerintah harus mampu tampil di depan dalam melakukan 'agenda setting' dan 'framing informasi' di tengah derasnya transformasi digital di berbagai bidang kehidupan," ujar Asman Abnur.
Selanjutnya daftar penerima-penerima Penghargaan dalam Malam Anugerah Media Humas (AHM) sebagai berikut :
1. Kategori Website
Tingkat Kabupaten/Kota/Provinsi :
- Terbaik I Kabupaten Bojonegoro, Provinasi Jawa Timur
- Terbaik II Kabupaten Bekasi, Provinsi Jawa Barat
- Terbaik III Kab. Tanjungjabung Baru Prov. Jambi
Tingkat Kementerian/Lembaga/Bumn/PTN
- Kementerian ESDM
- Kemenristekdikti
- Kementerian Pariwisata
2. Siaran Pers
- Tingkat Kabupaten/Kota/Provinsi:
- Terbaik I Kota Bandung
- Terbaik II Provinsi Jawa Barat
- Terbaik III Kota Pariaman
Tingkat Kementerian/Lembaga/BUMN/PTN :
- Terbaik I KementerianRistek
- Terbaik II Kementerian Perhubungan
- Terbaik III Kementerian PAN & RB
3. Media Sosial
- Terbaik I Kota Surabaya
- Terbaik II Kota Tanggerang
- Terbaik III Kota Tasikmalaya
4. Penerbitan Media Internal
- Tingkat Kabupaten/Kota/Provinsi:
- Terbaik I Provinsi Sumatera Selatan
- Terbaik II Kota Surabaya
- Terbaik III DKI Jakarta
Tingkat Kementerian/Lembaga/BUMN/PTN
- Terbaik I Kementerian Pariwisata
- Terbaik II Kementerian Keuangan
- Terbaik III Universitas Indonesia
5. Festival Pertunjukan Rakyat
- Terbaik I Provinsi Sumatera Barat
- Terbaik II Provinsi Jawa Tengah
- Terbaik III Provinsi Sumatera Utara
6. Stan Pameran
- Terfavorit : Kementerian Pariwisata
- Terinovatif : DPR-RI
- Dekorasi Terbaik : Provinsi Jawa Barat
- Pelayanan Terbaik : Kementerian Agama
- Terbaik : Kementerian Sekretaris Negara
(Nuty/Dinkominfo)
![]() |
![]() |
![]() |
![]() |
Sangat Puas
74 % |
Puas
11 % |
Cukup Puas
5 % |
Tidak Puas
11 % |